Tuesday 5 April 2016

Mengenal Prompt $, %, # Pada UNIX & Linux



http://linuxshare13.blogspot.com/2016/04/mengenal-prompt-pada-unix-linux.html
Ketika kita membuka terminal atau console, pada umumnya kita akan melihat tanda seperti $, %, atau #. Tanda-tanda tersebut disebut prompt. Prompt itu sendiri adalah sebutan bagi tanda kesiapan sistem operasi berbasis antarmuka baris perintah untuk menerima perintah dari pengguna. Sedangkan istilah *_ disebut kursor, bentuk kursor normalnya berupa karakter _ dalam keadaan berkedip. Namun, bisa saja berupa karakter blok (kotak) dan tidak berkedip.

Dalam sistem operasi UNIX, jenis prompt yang ditampilkan tergantung dari jenis  shell yang digunakannya, dan jenis privielese yang dimiliki oleh pengguna. Normalnya


  • $ Menyatakan bahwa shell yang digunakan adalah Korn Shell. Bourne shell , atau bourne Again shell.
  • % Menyatakan bahwa shell yang digunakan adalah C shell.
  • # Menyatakan prompt untuk superuser.

Dari Korn itu sendiri adalah UNIX shell atau program eksekusi yang sering disebut command interpreter. Korn shell dikembangkan oleh David Korn dari Bell Labs sebagai versi gabungan komprehensif shell UNIX utama lainya. Korn shell dianggap paling efisien .Korn ,Bourne,  Again shell , dan C adalah empat paling umum digunakan pada shell UNIX.

Namun, simbol-simbol di atas bisa jadi digantikan oleh simbol lain atau bahkan tulisan yang lain. Sebab, sesungguhnya prompt juga dapat diubah oleh pemakai itu sendiri.


Referensi: Wiki, www.techtarget.com, Abdul Kadir.



Artikel Lainnya

Mengenal Prompt $, %, # Pada UNIX & Linux
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Dapatkan update artikel Linux, tutorial, dan masih banyak lagi langsung ke INBOX Anda. Gratis !!!